Thursday, October 15, 2015

NYERI MANFAAT ATAU MUDHARAT

                                               ALS

Siapapun orangnya pasti tidak suka merasa sakit baik jasmani(fisik) mauupun rohani(mental) karena sangat meresahkan,namun tanpa dirasakan rangsangan sakit(noxious stimuli).tubuh tidak akan bereaksi menghindarkan rangsangan(sumber) sakit dan stimulus akan berlangsung terus meluas merusak tubuh.Bila telapak kaki tertusuk duri atau tersentuh api maka rasa sakit akan menimbulkan reflex spontan untuk menjauhkan tubuh dari sunber rangsang disebut mekanisme
protektif diri.Sementara mereka yang rusak medulla spinalis(sumsum tulang belakang)nya tak akan merasakan nyeri anggota badan bagian bawah akibatnya penekanan terus menerus dibokongnya akan mengganggu peredaran darah,tanpa disadarinya akan membusukkan kulit bokongnya.Nyeri bukanlah penyakit tetapi sinyal adanya kerusakan jaringan tubuh bisa ditimbulkan cedera atau trauma mekanis(tekanan,tusukan),trauma termis (suhu diatas 45 derjat Celcius),chemist(bahan kimia) dan elektris(listrik)/yang dapat melepaskan bermacam mediator yang bisa menimbulkan rasa nyeri yaitu bradikinin,histamin,asetikolin,kenaikan pH dan kadar kalium,substansi P,serotonin,vasopressin dan angiotensin.Stimulasi(rangsangan) nyeri akan menduduki reseptor nyeri(nosiseptor) yang berada pada ujung ujung syaraf  yang ada diseluruh jaringan tubuh kecuali jaringan otak
Perubahan rangsangan nyeri jadi energi listrik dalam bentuk impuls  di reseptor nyeri disebut transduksi dan penghantaran impuls lewat serabut syaraf ke otak melintasi sumsum tulang belakang disebut transmisi dan peningkatan dan penghambatan impuls nyeri dikontrol sistem syaraf disebut modulasi serta hasil rekonstruksi susunan syaraf pusat(SSP) atau interaksi system syaraf sensoris informasi kognitif dari kortex cerebri dan pengalaman emosional dari hypocampus
dan amygdala menentukan berat ringannya nyeri yang dirasakan disebut persepsi Kombinasi transduksi,transmisi,modulasi dan persepsilah timbul perintah gerakan ingin menghindarai nyeri.
Dengan menghilangkan proses transduksi,memblok transmisi dan menekan persepsi atau kombinasi seluruhnya merupakan dasar terapi nyeri.
Dengan anestesia umum hilangnya kesadaran dan mendepressi persepsi nyeri bisa dilakukan pembedahan disemua lokasi tubuh tetapi dengan anestesia lokal baik infiltrasi,blok syaraf maupun spinal atau epidural hanya bisa menghilangkan nyeri akibat irisan,tusukan disebagian tubuh
Bila nyeri tak terkontrol dengan baik akan terjadi peningkatan katekol amin yang memicu cepatnya denyut jantung yang sangat berbahaya bagi penderita jantung koroner karena mengurangi aliran darah keotot jantung serta meningkatkan kebutuhan oksigen ujung ujungnya akan terjadi kerusakan otot jantung dan berhenti denyut jantung sementara terjadi kenaaikan tekanan darah mendadak akan memicu pecahnya pembuluh darah otak akibatnya timbul perdarahan dalam otak.
Nyeri dada atau kepala perlu diwaspadai yang merupakan sinyal ancaman nyawa mendadak
Keluhan nyeri dada bisa disebabkan berbagai kelainan yang bersumber dari dinding dada(tulang,otot dan kulit) bahkan dari luar rongga dada seperti sakit maag(ulcus ventriculi)
namun untuk kewaspadaan haruslah dicurigai karena kelainan jantung terutama bila rasa berat menghimpit dada sebelah kiri,panas seperti disulut rokok menjalar ke bahu,lengan dan punggung
serta lemah,pucat apalagi berkeringat dingin.
Perlu diingat saat mulai keluhan dirasakan dapat mematikan dalam waktu hanya 2 jam.Rata rata penderita datang kedokter 4 jam sesudah serangan bahkan meninggal sebelum diperiksa.
Keterlambatan disebabkan pasien dan keluarga tak tahu resiko mengancam diduga masuk angin biasa lantas dikerok dulu.Faktor transport jauh atau macet,tak ada dokter ditempat atau dokter terlambat belum lagi urusan administrasi Rumah Sakit yang berbelit belit membuat mortaliti(angka
kematian) meningkat tajam.
Kondisi seperti ini sering disebabkan pengerasan dan penyempitan pembuluh darah koroner yang pada puncaknya terjadi penurunan aliran darah keotot jantung(myocardium) disebut Ishemia
myocard.Nyeri dada(angina pectoris) terjadi kalau tak ada seimbangan antara kebutuhan oksigen myocard dan supply oksigen lewat arteri coroner. Kadang kala tak timbul angina pectoris walaupun ada iscmia disebut silent ischemia bisa timbul infarct myocard tanpa angina pectoris sebelumnya yang berperan sebagai alarm.Disebut ischemia primer kalau aliran oksigen yang menurun,kalau kebutuhan oksigen meningkat disebut ischemia sekunder dan bisa keduanya disebut ischenia campuran lebih riskan dan mematikan(infaust).
Angina pectoris dalam keadaan istirahat biasanya berlangsung 3-5 menit,bila tetap aktip bisa berlangsung 15 sampai 20menit,bila lewat 20 menit disertai kematian sebagian sel sel myocard.
Khas nyeri dada akan hilang bila diberi preparat nitrat pada 85% penderita.
Sakit kepala harus dicurigai adanya hipertensi maligna yang harus segera diturunkan karena
resiko terjadinya apoplexia cerebri(pecahnya pembuluh darah otak) yang mematikan atau disertai
kelumpuhan seumur hidup.yang membosankan.
Nyeri kepala mendenyut,ketegangan dikuduk,vertigo(berputarnya penglihatan),mual dan muntah merupakan tanda spesifik perubahan mendadak diotak haruslah segera kedokter jangan makan obat flu yang sangat riskan karena mengandung PPA yang meningkatkan tekanan darah.
Nyeri kepala kronik yang dialami bertahun tahun berkonsultasilah dengan dokter neurologi kemungkinan migrain yang sangat rumit pengobatannya.
Migraine yang berasal dari bahasa Perancis migraine dan bahasa Yunani hemicrania yang berati separoh tengkorak dirasakan  nyerinya  bisa ditemukan mulai masa kanak kanak sampai dewasa tapi jarang ditemukan diatas usia 40 tahun didominasi 60 sampai 75% oleh kaum HawaMemang tak begitu mematikan tetapi membuat setiap orang setengah mati menahankan rasa sakitnya dan menakutkan setiap tanda serangan muncul sebelumnya.
Nyeri kepala yang sifatnya familial,berdenyut denyut,ipsilateral(hanya satu sisi),berulang ulang bervariasi kekerapannya(frekuensi),intensitas dan durasi(lama serangan),disertai rasa mual dan
muntah sering didahului gangguan penglihatan,bicara merupakan gejala khas migrain dengan
aura.Serangan yang sifatnya mendadak dipicu oleh beberapa faktor antara lain trauma kepala,kurang tidur,menstruasi,stress psikogenik,cuaca dan beberapa macam makanan yang
mengandung thyramine,monosodium glutamate,coklat,pil kontrasepsi,alkohol dan lain lain kalau diteliti dan dicegah mampu mencegah serangan migrain merupakan terapi yang paling ampuh.
Untuk ini perlu adanya keterbukaan pasien kepada dokter dan ketelitian,ketrampilan dokter untuk melacak pemicu serangan migrain yang merampas kenyamanan pasien.
Kejang pada betis akibat mengkerut(kontraksi) otot betis yang spontan diluar kontrol mengundang rasa sakit luar biasa dalam hitungan detik atau menit sering dijumpai pada lansia.
Walaupun minyak gosok apapun bisa meredakannya tapi perlu dicari tahu penyebab utamanya.
Biasanya disebabkan kekurangan elektrolit seperti kalium,calcium,natrium bisa karena diarhae atau keringat banyak kalau tak dinormalisir akan mengganggu kontraksi jantung sampaii gangguan irama jantung sampai henti jantung dan kejang seluruh tubuh.
Minumlah susu tanpa lemak,buah buahan terutama pisang ambon dan bila perlu  oralit jangan minum air putih tok sebab akan mengencerkan elekrolit plasma yang ada.
Jadikanlah rasa sakit sebagai alarm untuk segera mengatasinya jangan biarkan walau siapa yang
sabar dengan penyakit dideritanya akan diampuni dosa dosanya tetapi ingat membiarkan penyakit menggerogoti tubuh kita sama dengan menzalimi diri dan Allah benci kepada orang orang yang dzalim.


Dikutip dan disusun oleh:ALS,Semarang Kamis 15 Oktober 2015,published jam 21 wib.

No comments:

Post a Comment